Makassar, Tribun - Muslimah Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Sulawesi Selatan (Sulsel) mengadakan Seminar dan Lokakarya (Semiloka) Kemuslimahan di Aula Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Jl Perintis Kemerdekaan, Tamalanrea, Makassar, Sabtu- Ahad (9-10/8). |
Semiloka ini bertajuk Membangun Sinergitas dan Revitalisasi Peran Muslimah dalam Kebangkitan Bangsa ini dihadiri sekitar 25 orang dari komisariat daerah yakni Mamuju, Majene, dan Bone. Hadir juga beberapa komisariat di Makassar, di antaranya, komisariat Universitas Hasanuddin (Unhas), Universitas Negeri Makassar, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Politeknik Kesehatan Bantabantaeng, Universitas Islam Negeri (UIN), Universitas Muhammmadiah. Ketua Badan Komisariat KAMMI Sulsel, mengatakan semiloka inilah merepukan penentuan arah gerakan sikap dan politik muslimah KAMMI. Hasil dari semiloka ini akan dibawa ke musyawarah nasional (Munas) KAMMI Pusat yang akan di gelar di Mkassar november mendatang. "Kami ingin pergerakan muslimaha mempunyai arah gerak yang jelas dan punya sikap politik," ujarnya.(*) |
Rabu, 13 Agustus 2008
Muslimah KAMMI Sulsel Gelar Semiloka
Diposting oleh KAMMI DAERAH SULSEL di Rabu, Agustus 13, 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar